Friday, March 25, 2016

STORY OF PARE

Entah kenapa di tempat ini saya kemudian menjadi malas menulis.? Apakah karena faktor cuaca yang agak panas?.Saya kira tidak,namun ini hanya pada persoalan kesibukan dan kebugaran fisik semata. Mencoba menjadi perantau adalah kisah yang mesti dituangkan dalam bentuk kalimat.

Pertama datang di tempat ini ada kejutan berarti.Persangkaan saya semula tempat ini adalah daerah yang berada jauh dari pelosok kota.Sebuah desa yang jauh dari hiruk pikuk aktivitas dan tentunya masih dengan penggambaran desa asri.

Namun pagi itu semuanya kemudian sirna dan berganti dengan sebuah gumang tak percaya bahwa tempat ini menjadi tujuan para pencari ilmu.Tak perlu kemudian heran ketika anda mendengar jenis logat bahasa disini.

Ya kampung inggris pare.....anda mungkin sering mendengarnya dan mungkin sudah ada yang pernah kesini.Pare ternyata kota kecamatan kecil yang ramainya mengalahkan ibukota kabupatenku di Sulawesi sana.Di tempat ini tepatnya desa Tulungrejo puluhan atau bahkan ratusan tempat kursus yang ada.Baik yang Amerikan stylish atau British.Mulai special speaking,grammar,prononcution,toefl dan elts.Semua tempat kursusan ini ini terbagi-bagi mulai dari pinggir jalan Brawijaya sampai kepada lorong-lorong.

Uniknya jangan membayangkan bahwa tempa-tempat kursusan disini semuanya gedung serba mewah.Mayoritas tempat kursusan di rumah-rumah atau diteras rumah.Ada juga yang sederhana banget berdinding gedek atau anyaman bambu namun teramat asri karna menggambarkan keadaan rumah orang Jawa dulu.Disini tersedia paket kursusan 2 minggu sampai 1bulan dengan sistem camp. Maksudnya dengan sistem camp anda berada dalam satu kamar dengan beberapa orang dan di dampingi tutor.Kelebihan sistem camp anda harus menggunakan bahasa inggris 24 jam.

Tapi jangan khawatir jika anda tak tahu bahasa inggrisnya sesuatu anda dapat bertanya pada tutornya.How to say adalah kalimat familiar bagi member suatu camp.Namun jika anda merasa tidak bebas,tidak mau antri mandi,buang air besar dan sebagainya anda bisa indekost dengan biaya perkamar 300 ribu.Minusnya anda tak berinteraksi langsung dengan tutor dalam aktivitas keseharian.Tak masalah ketika anda sudah lancar speak english,sistem camp diperuntukkan untuk pemula agar terbiasa dan terlatih bicara english.

Setiap lembaga kursus mempunyai metode berbeda dalam pengajaran namun rata-rata hampir sama dalam pemberian hukuman.Punisment atau hukuman kepada member adalah lazim disini. Dalam games pembelajaran member yang melakukan kesalahan akan kena bedak.Terkadang teman di samping kanan dan kiri berbuat ulah menyapukan bedak berlepotan di wajah.Tak ada kemarahan dan itu silih berganti.Semuanya enjoy karena menyatu dalam kebersamaan dan canda tawa.

Setiap akhir pekan,kebetulan pembelajaran cuma sampai jumat.Biasanya banyak member atau peserta kursusan mengisi liburan ke objek wisata yang ada di Jawa Timur. Gunung Bromo,gunung Ijen dan Semeru adalah  gunung yang sering dikunjungi.Gunung Bromo di kabupaten Pasuruan dan Gunung Ijen di kabupaten Banyuwangi.

Gunung Bromo dan Semeru masih berada dalam satu kawasan taman nasional Tengger.Gunung Bromo terkenal dengan hamparan pasirnya maka gunung Ijen terkenal dengan blue fire.Api biru yang menjadikannya terkenal.Disini anda dapat menyaksikan para penambang belerang.

Di Pare banyak travel yang siap mengantar anda kesemua destinasi gunung di Jawa Timur. Untuk ke Semeru anda bisa merogoh kocek 400 ribu plus dengan tenda,sepatu dan jaket.Ke gunung Ijen sekitar 190 ribu plus akomodasi,tiket masuk.Ke Bromo sekitar 180 ribu include jeep dan tiket masuk.Untuk makannya silahkan anda bawa sendiri atau membeli di kawasan Bromo. Ditempat ini banyak tersedia makanan dari mie rebus sampai aneka kue.Tak usah takut kelaparan yang penting ada uang.

Jika anda penggemar travelling mengunjungi semua tempat wisata di Jawa Timur adalah wajib. Sambil menyelam minum air. Sambil belajar bahasa English memamfaatkan waktu luang untuk refresing.

Objek wisata masih banyak yang lainnya seperti tugu simpang lima gumul,land mark kota kediri,gunung Kelud,air terjun Colarondo di kota batu Malang.Pulau sempu,Jatim waterpark.Situs candi Surowono dan candi lainnya,namun penampakan candi sudah mulai hancur tergerogoti zaman.

Berbicara tentang kuliner di Pare akan anda temui makanan khas Jawa.Nasi pecel salah satunya. Harga makanan di tempat ini bervariasi,secara umum warung makan di lokasi kursusan boleh dikata murah untuk ukuran orang luar Jawa.Disini anda bisa menikmati nasi pecel lauk tahu tempe plus krupuk seharga Rp. 5000,nasi ayam 7000 an.Pokoknya anda tak perlu pusing dengan masalah makanan ditempat ini. Anda bisa juga mencoba tansu alias ketan susu.Ketan yang dicampur dengan susu.Rasanya mantap,anda perlu mencobanya.

Bagi anda yang suka futsal dan renang di Pare ada tempat futsal dekat masjid raya Pare,kolam renang dibeberapa tempat dengan tiket masuk Rp. 5000 anda bisa berenang sepuasnya.Alun-alun Pare ramai setiap malam minggu,di setiap trotoar jalan berjejel lesehan aneka makanan,mulai dari jagung bakar sampai pada gorengan.Tinggal anda mantapkan diri saja untuk belajar di sana.

No comments:

Post a Comment